Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

GREETING CARD PART 1

  

 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Hai anak-anak Spensaka yang selalu bersemangat!  Bagaimana kabar kalian hari ini?  Mudah mudahan selalu sehat dan bersemangat. Jangan lupa ‘STAY AT HOME” dan rajin-rajin cuci tangan.... Jika terpaksa harus keluar rumah, selalu gunakan masker dan ingat “SOCIAL DISTANCING” yaaa. 
 
Setelah melaksanakan PTS, hari ini adalah pertemuan pertama untuk Bahasa Inggris. Sebelum kita masuk ke materi, perhatikan gambar di bawah ini dan jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah gambar.
 1. Apa yang kalian lihat dalam gambar tersebut?
2. Jika yang memegang piala adalah teman kalian, apa yang akan kalian sampaikan pada teman kalian?
3. Apakah kalian akan menyampaikannya secara lisan atau tertulis?
4. Ungkapan apa yang akan kalian gunakan?

Di dalam kehidupan sehari-hari kita sering mengalami kejadian yang menyenangkan atau kita merayakan sesuatu. Selain itu kita juga dapat mengalami kejadian yang menyedihkan. Ketika kita mengalami hal-hal tersebut biasanya orang lain akan mengungkapkan perasaannya dengan memberikan sebuah kartu ucapan, baik kartu ucapan selamat atau kartu ucapan untuk mengungkapkan simpati.  Kartu ucapan di dalam Bahasa Inggris kita sebut sebagai GREETING CARD. Hari ini kita akan belajar tentang GREETING CARD.
 
A. DEFINITION

A piece of thick paper folded in half with a picture on the outside and a message inside, which you    write in and send or give to someone. (Cambridge Advanced learner’s Dictionary,3rd Edition, 2009)

Dari definisi di atas bisa disimpulkan greeting card atau kartu ucapan adalah kartu yang diberikan kepada seseorang untuk mengungkapkan pesan, yang berupa perasaan dan perhatian kita kepada penerima kartu. Pesan ini disampaikan karena beberapa hal misalnya:
1. penerima kartu memperingati hari-hari tertentu (Celebrating Special Occasion)
    Contoh: birthday card (diberikan ketika seseorang berulang tahun), new year card         (diberikan saat        merayakan tahun baru), wedding anniversary card (diberikan ketika seseorang merayakan ulang          tahun perkawinan)
2. penerima kartu mendapat kebahagiaan (Happines)
    Contoh: job promotion (diberikan ketika seseorang mendapatkan promosi jabatan), winning                competition (diberikan ketika seseorang memenangkan kompetisi)
3. penerima kartu mengalami kesedihan atau musibah (Sympathy/Condolences)
    Contoh: passing away (meninggal dunia), getting accident (mengalami kecelakaan)
 
B. PURPOSES /SOCIAL FUNCTIONS
Kartu ucapan ditulis dengan tujuan untuk memberikan selamat, ucapan terima kasih, menunjukkan rasa prihatin/simpati kepada seseorang, dan perasaan yang lain, serta mengungkaokan harapan dan doa.
Ada beberapa contoh tujuan kita memberikan kartu ucapan/ greeting card  dalam Bahasa Inggris diantaranya:
1. To greet someone on special occasion
2. To congratulate
3. To show appreciation
4. To wish/pray
5. To give sympathy
6. To praise ... about their achievement (titik-titik bisa diisi dengan penerima kartu)

Pertanyaan yang biasanya muncul untuk menanyakan tujuan/fungsi sosial:
1. What is the purpose of the text?
2. From the text we know that  the writer wants to ....
3. Why did the writer write the text?
4. What is the writer intention?
 
Contoh Soal
 

 What is the purpose of the text?
 Answer: To congratulate Achmad on his success winning the Students's  Speech Contest.
 
C. STRUCTURE/ PARTS OF GREETING CARD

         Example of greeting card:
 


Dari contoh greeting card di atas,  kita bisa melihat ada tiga bagian utama dalam greeting card yaitu:

1. Receiver/addressee (penerima)
        Contoh: 
        Dear Dad,
        Hi Dinda
        Hey Tom

2. Content/Message/Hope/Wish (isi/pesan/harapan)
        Contoh: 
        I wish you all the best.
        I hope you have a great day.
        Congratulation  on your upcoming marriage.
        Happy new year.
        We are sorry for your loosing.
        Get well soon.

3. Sender (pengirim)
        Contoh:
        Hilda
        Yours,
        Mom and Dad
        Regards, 
        Your friend,
 
Contoh soal:
 

1.   Who is the sender of the text?

2.   What is the purpose of the text?

3.   How do Indira and Surya compliment Achmad in the text?

4.   “ We are proud of  you”. The word “we” refers to ….

5.   The text is addressed to ….

Nah anak-anak, apakah sudah semakin paham tentang materi Greeting Card? Untuk lebih mendalami materinya lagi, yuk dikerjakan latihannya.

 

SOAL LATIHAN 

Text 1


1.   Whom is the text sent to?

2.   Why did the writer write the text?

3.   From the text the writer hopes that Arsyi ....

4.   “You prove yourself.” The word “prove” has the closest meaning to .... 

5.    What is the relationship between the receiver and the sender? 

 

 Ok anak-anak, sekian dulu ya untuk materi hari ini. Jika ada kesulitan jangan malu bertanya ya pada Bapak/Ibu guru kalian. Terima kasih....

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

 

 

Posting Komentar untuk "GREETING CARD PART 1"