Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

NILAI FUNGSI

NILAI FUNGSI

Assalaamu’alaikum Wr Wb…apa kabar anak – anak kelas 8…masih tetap semangat kan ? Pada Pertemuan hari Sabtu ,15 Agustus 2020 kalian sudah mempelajari apa itu Fungsi. Hari ini kita  akan melanjutkan ke materi tentang Nilai Fungsi . Yuk…kita mulai saja tetap semangat ya…

 

1. Notasi Fungsi

Sebelum kita menghitung nilai fungsi, kita harus mngetahui terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan notasi fungsi, fungsi dinotasikan dengan huruf kecil, seperti f, g, atau h.
Fungsi yang memasangkan anggota himpunan dengan anggota himpunan dapat
digambarkan sebagai berikut.


Dari gambar diagram panah di atas, notasi fungsi f : x→ y= f(x)  atau Notasi fungsi f dari A ke B ditulis f: A B.
Himpunan A disebut Domain ( Daerah Asal )
Himpunan B disebut Kodomain ( Daerah Kawan )
Himpunan C  yang memuat y disebut Range ( Daerah Hasil )

Contoh :
Perhatikan fungsi yang dinyatakan sebagai diagram panah pada gambar berikut !

Dari gambar di atas maka :
Himpunan A={1,2,3} disebut domain ( Daerah Asal )
Himpunan B={A,B,C} disebut kodomain ( Daerah Kawan )
Hasil pemetaan yaitu {A,B} disebut range ( Daerah
Hasil )

2.  Menghitung Nilai Fungsi
 Perhatikan contoh soal di bawah ini:
1. Diketahui fungsi f: x → 2x – 2 pada himpunan bilangan bulat. Tentukan:
a. f (1)
b. Bayangan (–2) oleh f
c. Nilai f untuk x = –5
d. Nilai x untuk f (x) = 8
e. Nilai a jika f (a) = 14
Jawab :
Diketahui f: x → 2x – 2 pada himpunan bilangan bulat.
Dengan demikian rumus fungsinya f (x) = 2x –2.
a. f (1) = 2 (1) – 2 = 0
b. Bayangan (–2) oleh f sama dengan f (–2). Jadi, f (–2) = 2 (–2) – 2 = –6
c. Nilai f untuk x = –5 adalah f (–5) = 2 (–5) – 2 = –12
d. Nilai x untuk f (x) = 8 adalah
    2x – 2 = 8
    2x = 8 + 2
    2x = 10
      x = 5
e. Nilai a jika f (a) = 14 adalah
    2a – 2 = 14
    2a = 14 + 2
    2a = 16
      a = 8
2. Diketahui g: x → 3x + 2 dengan domain {x | – 4 < x ≤ 2, x bilangan bulat} dan
    kodomain bilangan bulat.
a. Tuliskan rumus untuk fungsi g.
b. Tuliskan domain g dengan mendaftar anggota-anggotanya.
c. Tentukan daerah hasil g.

Jawab :
a. Rumus untuk fungsi g adalah g(x) = 3x + 2
b. Domain g adalah Dg = { –3, –2, –1, 0, 1, 2}
c. Daerah hasil g:
    g(x) = 3x + 2
    g (–3) = 3 (–3) + 2 = -7
    g (–2) = 3 (–2) + 2 = -4
    g (–1) = 3 (–1) + 2 = -1
    g ( 0 ) = 3 (0) + 2 = 2
    g (1) = 3 (1) + 2 = 5
    g (2) = 3 (2) + 2 = 8
Jadi, Daerah hasil ( Range) g  adalah  = {-7,-4,-1,2,5,8}


Demikian Penjelasan Nilai Fungsi mudah kan ? Kalian juga bisa mempelajari di buku Matematika SMP kelas 8 halaman 106 s.d  halaman 108. Jika masih belum jelas kalian bisa menghubungi bapak ibu guru pengampu kelas masing – masing . Semoga bermanfaat…

Wasalamu”alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

 

 


Posting Komentar untuk "NILAI FUNGSI"