Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

MATERI IPS KELAS 7 KONDISI ALAM INDONESIA BAGIAN 1


     MATERI IPS KELAS 7 KONDISI ALAM INDONESIA BAGIAN 1

1. KEADAAN FISIK WILAYAH
    Keadaan fisik dapat dikenali dari keadaan:
    A. Kondisi Geologi Indonesia    Indonesia terletak pada pertemuan tiga lempeng tektonik besar yaitu lempeng Indo Australia, Eurasia, dan lempeng Pasifik.


Dilihat dari letak geologisnya Indonesia terletak pada pertemuan pegunungan Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania.
 Akibat tumbukan lempeng  :
  •  Membentuk rangkaian pegunungan.
  • Fenomena gempa bumi Tektonik ( pergerakan lempeng tektonik) dan Vulkanik (Aktivitas gunung api)
  • Letusan gunung api. 
Tiga jenis gerakan antar lempeng kulit bumi yaitu:

  • Transform yaitu lempeng bergerak bergesekan satu sama lain, contoh sesar di San Andeas        Calivornia.
  • Divergen/konstruktif yaitu antar lempeng bergerak saling menjauh. Pada kasus ini terbentuk zone retakan (mid oceanic ridge) di dasar samudra.
  • Konvergen/destruktif yaitu antar lempeng bergerak saling mendekat. Pada kasus ini menimbulkan gempa tektonik dan vulkanisme seperti di Pegunungan Andes di Amerika Selatan.
Pengaruh gerak tektonik terhadap bentang alam Indonesia.
Dampak positif.
  • Sumber bahan tambang dan sumber daya mineral
          Gerak Orogenetik menyebabkan terbentuknya pegunungan yang tanahnya menyimpan berbagai
           macam bahan tambang dan mineral.
         - Sumber daya alam.
         - Kawasan tangkap air hujan (catchment area)
           Mempunyai peranan penting bagi ketersediaan sumber air di daerah bagian bawah.
         - Tempat habibat berbagai jenis flora dan fauna 
         - Pusat pembangkit listrik
           Tekanan uap yang digunakan untuk menggerakan furbin yang membangkitkan tenaga listrik                    disebutPLTU contoh PLTU Paiton di Jawa Timur.
         - Tempat pariwisata dan laboratorium alam.
           Contoh Gunung Rinjani di NTB, Gunung Bromo dan Laboratorium Geologi Alam Karang                     Sambung di Kebumen.

 Dampak negatif.
 -Sering terjadinya longsor di daerah pegunungan.
 -Membentuk lereng-lereng curam.
 -Terjadinya lipatan tanah secara tiba-tiba.
  -Terjadinya patahan lapisan bumi.

  Pembagian Wilayah Geologi Indonesia
           
 Kawasan geologi Indonesia terbagi menjadi 3
  • Kawasan Indonesia bagian barat( Dangkalan Sunda) meliputi Sumatra,Kalimantan,Jawa dan Bali. Terdapat kesamaan flora fauna dengan benua Asia.
  • Kawasan Indonesia bagian tengah meliputi Sulawesi dan Nusa Tenggara .Flora Fauna     cenderung memiliki karakteristik tersendiri.
  • Kawasan Indonesia bagian timur (Dangkalan Sahul) meliputi Papua dan Kepulauan Maluku.    Flora Fauna memiliki kemiripan dengan Benua Australia.
            
  Kenampakan Alam Indonesia terdapat 3 bentukan alam yang memiliki karakteristik .
   1. Pegunungan .

A.  Wilayah Indonesia bagian barat dilalui Pegunungan Muda Mideterania , melintasi Indonesia melalui  2 jalur     ;
  • Busur dalam ( melalui pegunungan Bukit Barisan di Sumatra, Jawa, Bali, Lombok, Flores,Alor dan berakhir di Kepulauan Banda. Pegunungan bersifat Vulkanis.
  • Busur Luar( melalui Pulau di sebelah barat Sumatra (Nias,Mentawai), Pulau Sumba, Pulau Seram, Kep Ambon dan berakhir di Pulau Buru, Pegunungan bersifat non vulkanis. 
B. Wilayah Indonesia bagian tengah dan timur dilalui Pegunungan Sirkum Pasifik, melintasi Indonesia melalui 3 jalur:
  • Kalimantan, Sulawesi , Halmahera.
  • Pegunungan di Papua
  • Australia dan berakhir di Selandia Baru.
  2. Lempeng 
      Indonesia terletak pada pertemuan lempeng litosfer yaitu lempeng Indo Australia, lempeng asia, lempeng Pasifik.

3. Dangkalan
    Daratan yang terdapat di dalam laut yang menghubungkan suatu wilayah dengan daratan yang sangat luas.Indonesia terletak pada 3 daerah dangkalan:
  •  Dangkalan Sunda ( daratan di dalam laut yang menghubungkan wilayah Indonesia bagian barat dengan Benua Asia) 
  • Dangkalan Sahul ( daratan di dalam laut yng menghubungkan Indonesia bagian timur denganBenua Australia .
          
        
      
       

Posting Komentar untuk " MATERI IPS KELAS 7 KONDISI ALAM INDONESIA BAGIAN 1"